-->

Pengembangan Diri : Tips Meningkatkan Kepercayaan Diri

    Pengembangan diri merupakan proses meningkatkan potensi serta identitas diri kita sendiri. Semakin diri ini berkembang semakin meningkat juga nilai-nilai kehidupan yang kita miliki. Salah satu cara untuk mengembangkan diri adalah dengan membangun kepercayaan diri terlebih dahulu.

    percaya diri



    Kepercayaan diri itu penting, bukan tentang yakin pada diri sendiri saja, tapi bagaimana caranya agar konsisten pada tujuan. Berikut ini beberapa tips meningkatkan kepercayaan diri dalam meraih tujuan hidup

    Tips Meningkatkan Kepercayaan Diri

    1. Berpikir Positif 

    percaya diri

    Ini merupakan modal utama untuk sukses dalam kehidupan. Dengan berpikir positif secara tidak langsung mengembangkan potensi diri kita perlahan-lahan. Hal ini berdampak juga pada tingkat kepercayaan diri kita yang terus berkembang. Orang yang positif pasti diselimuti oleh aura percaya diri yang kuat. Dengan itu kita lebih siap dalam menghadapi setiap tantangan dalam hidup, dan lebih fokus pada tujuan

    2. Kenali Kelebihan dan Kekurangan Diri 

    percaya diri

    Dengan kita mengenal diri kita lebih dalam maka kita tau apa yang menjadi kelebihan kita serta kekurangannya. Dari situ kita bisa menerima keadaan diri kita dan berusaha kembangkan diri melalui perubahan. Semakin kita mengenal diri kita, semakin tumbuh tingkat kepercayaan dalam diri kita. Jangan sibuk melihat keadaan orang disekitar, jadikan mereka sebagai motivasi untuk perubahan

    3. Kenali Passion Diri 

    percaya diri

    Setiap orang memiliki passion yang berbeda-beda, namun apapun itu passionnya endingnya tetap sama, yaitu percaya pada diri sendiri. Berikan ruang dalam kehidupan untuk mengembangkan passion diri, dengan begitu perlahan-lahan kepercayaan diri juga ikut berkembang

    4. Terus Melatih Diri 

    percaya diri

    Tidak ada batasan seseorang untuk terus belajar. Semakin sering kita melatih diri kita, semakin banyak pengalaman yang kita dapatkan. Dampaknya adalah kepercayaan diri akan semakin berkembang. Jadi mulailah dengan terus mengasah kemampuan diri, luangkan waktu untuk mengembangkan passion kepercayaan diri pasti meningkat.

    5. Buatlah Target yang Mudah Dahulu 

    percaya diri

    Salah satu cara meningkatkan kepercayaan diri adalah dengan menentukan target hidup yang mudah dahulu. Bermimpi besar itu harus, tapi jangan jadikan itu sebagai beban, caranya adalah dengan membuat target-target kecil terlebih dahulu. Selesaikan setiap target dengan begitu tingkat kepercayaan diri pasti akan terus berkembang.

    6. Melakukan Aksi Nyata 

    percaya diri

    Target yang sudah dicanangkan tidak akan ada artinya jika tidak ada pergerakan. Dengan kita terus bergerak kita akan mendapatkan banyak pengalaman, dan ini berdampak pada tingkat kepercayaan diri yang juga ikut meningkat. Rumusnya singkatnya : Bermimpi besar--->Tetapkan tujuan--->Buatlah target kehidupan---->Take action

    7. Persiapan yang matang

    percaya diri

    Ketika kita kurang pede itu tandanya kita belum maksimal dalam mempersiapkan segala sesuatu. Dalam segala hal persiapan itu penting, dengan persiapan yang matang kita tentu lebih percaya diri dalam menghadapi setiap tantangan yang datang. 

    8. Tenang Dalam Bersikap 

    percaya diri

    Jangan mudah tersulut oleh suatu hal, tetaplah tenang dalam pemikiran. Lihat semua sisi terlebih dahulu sebelum menentukan. Banyak orang menyesal karena larut dalam emosi, hal ini bisa di cegah dengan bersikap tenang sebelum bertindak. Hasilnya kita akan lebih percaya diri dalam bersikap, jangan kedepankan emosi, tenangkan pikiran untuk melihat segala sisi terlebih dahulu

    9. Fokus Pada Tujuan 

    percaya diri

    Sikap fokus merupakan modal utama dalam meraih sukses. Dengan kita fokus pada tujuan kita akan mengesampingkan hal-hal yang tidak kita anggap penting. Hal ini membuat kita lebih percaya diri dalam melangkah. Banyak orang sukses percaya pada dirinya sendiri karena diawali dengan fokus pada tujuan.

    10. Banyak Membaca 

    percaya diri

    Tips terakhir ini merupakan cara yang paling simpel untuk mengembangkan kepercayaan diri. Karena dengan membaca kita memiliki banyak wawasan dan pengetahuan. Dengan begitu nilai-nilai kehidupan kita akan semakin berkembang, dampaknya tentu kita jauh lebih percaya diri ketika berhadapan dengan orang disekitar.

    Itulah tadi beberapa tips dalam meningkatkan kepercayaan diri, sekarang mari kita lihat hal-hal apa saja yang menghambat kepercayaan diri kita tumbuh 

    Penghambat Kepercayaan Diri 

    Jika kita merasa kurang pede itu artinya kita sedang terjebak dalam "mental block." Hal ini berdampak pada menurunnya pemikiran positif dalam diri kita. Akibatnya tentu bisa kita rasakan, kurang produktif, jadi lebih emosional, dan lain sebagainya. Berikut ini beberapa hal yang sering menghambat kepercayaan diri kita : 

    1.Takut Dengan Perubahan (tidak mau berubah)

    takut

    Tidak ada di dunia ini yang pasti selain perubahan. Sebagai insan manusia perubahan itu penting, terutama untuk menuju kehidupan yang lebih baik. Orang yang tidak mau berubah itu artinya mereka stuck dalam suatu keadaan. Jangan takut dengan perubahan, itu merupakan kesempatan untuk belajar memahami nilai-nilai kehidupan.
      Kesuksesan seseorang diawali dari perubahan kebiasaan didalam hidupnya, bulatkan tekad untuk suatu perubahan demi tujuan untuk kedepan

      2. Khawatir Terhadap Masa Depan 
      Ketakutan merupakan musuh bagi kesuksesan. Ketakutan terhadap dunia hanya membuat kita diam tanpa pergerakan. Jangan khawatirkan sesuatu yang masih jauh dari pandangan, fokuslah pada apa-apa yang bisa kita lakukan di masa sekarang. 

      Orang yang percaya diri tidak mungkin takut dengan keadaan dan rintangan, walau nanti hasilnya masih jauh dari harapan setidaknya kita sudah mencoba dan berusaha, dari situ kita dapatkan pengalaman yang bisa kita gunakan untuk langkah selanjutnya.

      3. Takut Mengambil Keputusan

      takut

      Dalam kehidupan yang kita jalani, sering sekali kita dihadapkan pada pengambilan keputusan. Orang yang tidak berani mengambil keputusan biasanya tingkat kepercayaan dirinya stagnan tidak berkembang. Mulailah melatih diri dengan mengambil keputusan-keputusan kecil dalam hidup

      4. Lingkungan Serta Pertemanan 
      Seringkali kita kurang pede karena kita berada di lingkungan dan pertemanan yang tidak membuat kita berkembang. Dampaknya kita jadi kurang pede dan ragu dalam mengambil setiap keputusan, apa-apa selalu berdasarkan teman-teman. Dengan memperluas pergaulan kepercayaan diri kita akan bertambah dan pengalaman kita jauh lebih banyak.

      5. Malas Membaca 

      takut

      Well, membaca itu penting guys, wawasan kita bertambah, pengetahuan kita juga jadi berkembang. Orang yang males baca pasti sempit pemikirannya. Dampaknya mereka akan sulit menerima perubahan ataupun perbedaan, dan tentu saja mempengaruhi tingkat kepercayaan diri seseorang. 

      *Bandingkan saja orang yang suka baca sama yang males baca, kita bisa liat mana yang lebih pede dalam berbicara ataupun dalam berpendapat. 


      Oke sobat Poemers itulah tadi beberapa tips tentang pengembangan diri dan faktor apa saja yang menghambat diri kita tidak berkembang. Mulailah dengan tujuan, dan perbanyaklah referensi didalam kehidupan, niscaya tingkat kepercayaan diri kita juga akan ikut berkembang...

      Add Penulis di :
      IG : @ibibazhar 
      Line : ibibazhar/ ibib azhar

      LihatTutupKomentar